Pelatihan Paskibra Tingkat Kecamatan, Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Berikan Pembinaan

Parakansalak, — Dalam rangka mempersiapkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Kecamatan, Bati Komsos Koramil 2206/Parakansalak, Serka Rismansyah, melaksanakan kegiatan pelatihan Paskibra yang berlangsung di Lapangan PTPN, Desa Parakansalak, Kecamatan Parakansalak, Sabtu 26 Juli 2025 

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan generasi muda, khususnya calon Paskibra yang akan bertugas pada upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 mendatang.

 

Serka Rismansyah memberikan pelatihan disiplin, tata cara baris-berbaris, serta pembekalan mental dan fisik kepada para peserta. “Pelatihan ini penting untuk membentuk karakter, kedisiplinan, serta rasa tanggung jawab generasi muda dalam menjalankan tugas kenegaraan,” ungkap Serka Rismansyah.

 

Diharapkan melalui pelatihan ini, para peserta Paskibra dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan menjadi teladan di lingkungan sekolah maupun masyarakat.

 

Kegiatan berlangsung lancar dengan penuh semangat dari para peserta yang berasal dari berbagai sekolah di wilayah Kecamatan Parakansalak. Pelatihan ini juga mendapat dukungan penuh dari pihak kecamatan dan sekolah-sekolah setempat. (Pen)